Dunia
Bentrok di Filipina Selatan Tewaskan 3 Pejuang Abu Sayyaf
Jumat 12 Safar 1436 / 5 December 2014 04:56BENTROKAN berat pecah antara pasukan pemerintah Filipina dengan kelompok Abu Sayyaf, menewaskan sedikitnya tiga orang dan dua lainnya mengalami luka-luka di bagian selatan wilayah Muslim yang ada di negara itu, menurut militer.
Juru bicara militer Kapten Rowena Muyuela kepada Anadolu Agency menyatakan bahwa pasukan sedang melakukan operasi penegakan hukum di provinsi Basilan â" yang dikenal sebagai basis Abu Sayyaf â" ketika mereka mengalami serangan di kota Tipo-Tipo sekitar pukul 06:55 pagi Kamis kemarin (4/12/2014).
âBaku tembak masih berlangsung dengan laporan awal ada tiga tewas di pihak musuh, sementara pihak pemerintah mengalami dua luka-luka,â katanya pada saat pelaporan.
Muyuela mengatakan anggota Abu Sayyaf yang terlibat bentrok berada di bawah komando pemimpin terkenal mereka Furudji Indama, yang telah diidentifikasi sebagai salah satu orang yang bertanggung jawab dalam penyergapan Juli 2007 terhadap konvoi militer yang menewaskan 14 marinir. Di antara mereka yang tewas dalam serangan di Tipo-Tipo, 10 dipenggal kepalanya.
Akhir bulan lalu Letjen Rustico Guerrero, komandan militer di pulau utama selatan Filipina Mindanao, mengerahkan hingga 2.500 tentara tambahan ke Basilan setelah gubernur daerah otonom, Mujiv Hataman, menyerukan operasi penegakan hukum terhadap kelompok Abu Sayyaf.
Penyebaran diikuti pembunuhan enam tentara dalam serangan yang dilakukan oleh kelompok Abu Sayyaf di kota Sumisip.[fq/islampos/anadolu]
Redaktur: Al FurqonSumber: http://www.islampos.com/bentrok-di-filipina-selatan-tewaskan-3-pejuang-abu-sayyaf-150327/