Dunia
Aksi Unjuk Rasa Protes Pendudukan Syiah Houthi Berakhir Bentrok
Sabtu 16 Jamadilawal 1436 / 7 Maret 2015 20:30SEBUAH aksi unjuk rasa menentang pendudukan Syiah Houthi yang dilakukakan oleh warga Yaman berakhir bentrok. Unjuk rasa terjadi di tengah kota Yaman Ibb pada hari Sabtu (7/3/2015).
âSejumlah demonstran terluka ketika militan Houthi melepaskan tembakan untuk membubarkan protes,â kata seorang saksi mata dikutip World Bulletin. Saksi mata menambahkan bahwa sejumlah pengunjuk rasa diculik oleh militant Houthi.
Para pengunjuk rasa berkumpul untuk mengecam âkudetaâ di Yaman dan menuntut pembebasan tahanan yang ditahan oleh Houthi.
Yaman tetap dalam keadaan kacau sejak September lalu, ketika Houthi mengambil alih ibukota Sanaa, di mana mereka telah berusaha untuk memperluas kontrol ke wilayah lain di Yaman.
Pada bulan Februari, Houthi mengeluarkan âpernyataan konstitusionalâ membubarkan parlemen dan membentuk dewan transisi  berjumlah 551 anggota.
Akan tetapi deklarasi ini ditolak oleh sebagian besar kekuatan politik Yaman dan beberapa negara tetangga. Hal ini digambarkan sebagai kudeta terhadap legitimasi konstitusional. [ds/islampos]
islampos mobile :