Karena Nilanya Jelek, Anak Ini Dipermalukan Ibunya Sendiri

Karena Nilanya Jelek, Anak Ini Dipermalukan Ibunya Sendiri

Dunia Gila

Karena Nilanya Jelek, Anak Ini Dipermalukan Ibunya Sendiri

Jumat 8 Jamadilawal 1436 / 27 Februari 2015 11:30

ANAK adalah anugerah yang dikirim Allah SWT dalam keluarga. Sudah sewajarnya kita mendidik anak dengan penuh kasih sayang. Bukan dengan membuat mentalnya tertekan oleh keluarganya sendiri. Ironis memang, ketika hal ini sering terjadi… salah satunya adalah anak di Florida ini.

kaos

Seorang ibu di Florida memukul anaknya dengan sabuk dan menyuruh anaknya ke sekolah menggunakan kaos yang bertuliskan dengan komentar tentang nilai-nilainya jelek.

Melany Joyce Alexander, 30, dari daerah Tampa Bay, akhirnya ditangkap polisi dengan tuduhan kekerasan dan kekejaman terhadap anak.

Polisi mengatakan ia ditangkap pekan lalu dan dibebaskan dengan jaminan.

Menurut laporan penangkapan, konselor Sekolah Menengah Hernando menemukan seorang siswa mengenakan kaos putih dengan tulisan mengutuki nilai yang jelek. Mereka akhirnya melaporkan apa memar dan tanda sabuk di lengannya. Pihak berwenang mengatakan Alexander mengakui bahwa dia memukul anak itu. Demikian Emirates 247.

Seorang ibu seharusnya menjadi tempat perlidungan anaknya, memujinya ketika medapat kebaikan dan menjadi motivatornya ketika mendapat hal yang kurang baik. Bukan malah menjatuhkan mental anak di depan teman-teman sekolahnya. Yuk ah! Mulai berpikir mencari istri yang baik, agar mampu menjadi pengasuh yang baik bagi anak-anak dalam keluarga. [ds/islampos]

islampos mobile :

Redaktur: Sri Mulyati

« Duh, Korea Selatan Hapus Undang-Undang Perzinaan