TERKAIT dengan warga Inggris yang dilaporkan pergi ke Suriah untuk bergabung dengan kelompok militan di luar negeriâ"termasuk ISIS, kepolisian Cambridge dikabarkan telah meluncurkan sebuah kampanye baru. Kampanye yang menargetkan hubungan yang kuat antara ibu dan anak perempuan mereka.
Meskipun bukan masalah yang menimpa anak perempuan mereka, komunitas Muslim di Cambridge menyambut baik upaya polisi dengan kampanye baru ini.
âSaya pikir ini adalah hal yang baik, dan sesuatu yang kita semua menyadari sebagai orang tua,â tutur Mehboob Khan dari Cambourne, yang memiliki putri remaja dan anak 12 tahun juga merupakan seorang jurnalis yang bekerja di United Nations Radio seperti dikutip dari Onislam Rabu (18/3/2015)
Kampanye yang juga sekaligus mendukung ibu, karena kebanyakan ibu-lah yang mampu mendeteksi perubahan perilaku anak-anak mereka.
âSaya sepenuhnya mendukung kampanye ini. Kampanye yang memberikan pesan penting dari resiko bepergian ke Suriah,â kata Inspektur kepolisian, kepala bagian regional, Matt Thompson.
âSaya akan mendorong anggota keluarga dan teman-teman untuk menyoroti kekhawatiran di awal ini, sehingga kita dapat bekerjasama dengan mereka sekaligus sebagai mitra untuk melindungi orang-orang yang mungkin berpikir melakukan perjalanan ke Suriah, yang pada akhirnya dapat menempatkan diri mereka dalam bahaya. â
Sementara pihak kepolisian bagian koordinator nasional senior Penanggulangan Terorisme, Helen Ball mengatakan: âKampanye ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan kami untuk terus meningkatkan kesadaran seluruh masalah yang sangat serius ini.â
islampos mobile :