Dunia Gila
Tanpa Alasan, Pria Ini Bakar Diri di Toilet Starbuck
Rabu 28 Rabiulakhir 1436 / 18 Februari 2015 15:40
PIHAK kepolisian Los Angeles dilaporkan telah mengumumkan bahwa seorang pria dirawat di rumah sakit gara-gara tindakan bodohnya. Pria ini dalam kondisi amat kritis setelah membakar dirinya sendiri di toilet sebuah kedai kopi di Los Angeles, emirates247 melaporkan pada Rabu (18/2/2015).
Juru bicara Dinas Pemadam Kebakaran Erik Scott mengatakan, api sudah keluar ketika kru tiba di kedai Starbucks di wilayah Van Nuys pada Selasa (17/2/2015).
Menurut penyelidikan awal, pria itu pergi ke kamar mandi bisnis dan membakar dirinya sendiri. Pejabat kepolisian Los Angeles Drake Madison mengatakan bahwa kemungkinan pria ini adalah pendatang baru di kota Los Angeles.
Madison mengatakan korban sempat dibawa ke rumah sakit dalam kondisi amat kritis. [sm/islampos]
islampos mobile :