Dunia
Diserang Militan Houthi, Pegawai Istana Kepresidenan Yaman Dievakuasi
Jumat 29 Jamadilawal 1436 / 20 Maret 2015 23:55PEGAWAI istana presiden di kota Aden dilaporkan telah dievakuasi, setelah istana menjadi sasaran serangan udara. Serangan ini diduga dilakukan oleh militant Syiah Houthi Yaman.
âPresiden Abd Rabbuh Mansour Hadi dan para asistennya telah dievakuasi dari istana setelah istana dihantam serangan pesawat perang,â kata seorang pejabat pemerintah pada hari Kamis (19/3/2015) kepada Anadolu Agency.
Dia tidak memberikan komentar terkait keberadaan Hadi saat ini.
âSistem Air pertahanan memaksa pesawat untuk terbang pada ketinggian tinggi,â katanya.
Sebelumnya pada Februari, Houthi mengeluarkan deklarasi konstitusional membubarkan parlemen dan membentuk dewan transisi beranggotakan 551 orang.
Deklarasi ini ditolak oleh sebagian besar kekuatan politik Yaman dan beberapa negara Teluk tetangga.Menggambarkannya sebagai Kudeta terhadap legitimasi konstitusional. [ds/islampos]
islampos mobile :